Langsung ke konten utama

Postingan

Menampilkan postingan dari Mei, 2021

Unggulan

Menumbuhkan Minat Baca Lewat Fathul Kutub

Menumbuhkan Minat Baca Lewat Fathul Kutub Fathul Kutub adalah salah satu program wajib yang diikuti oleh santri dan santriwati kelas 6 KMI Dayah Perbatasan Darul Amin. Kuta Cane Aceh Tenggara.  Fathul Kutub ialah kegiatan membuka kitab kuning guna membaca dan menelaah serta memperluas ilmu pengetahuan santri tentang kitab turats (kitab klasik karya ulama terdahulu). Kegiatan ini diawali dengan pembekalan oleh al-Ustadz Ahmad Paruqi Hasiholan, S.Pd., selaku direktur KMI Dayah Perbatasan Darul Amin. Selasa malam, 12 Maret 2024. Beliau menyampaikan pentingnya bahasa arab sebagai cikal bakal karena bahasa Arab adalah kunci dalam fathul kutub ini. Kemudian pada Rabu pagi, 13 Maret 2024 kegiatan Fathul Kutub dibuka oleh al-Ustadz Drs. H. Muchlisin Desky, MM., selaku Rais Aam Dayah Perbatasan Darul Amin. Beliau menyampaikan pentingnya sikap tawadhu' atau ilmu padi, semakin tua semakin berisi dan menunduk, dan juga tidak sombong, jadilah pribadi yang selalu merasa diri seperti botol kosong

Novel Manek'i

"Romantis tidak melulu terlihat pada muda -mudi yang sedang bergandengan tangan di tepian pantai. Romantis tidak hanya dikatakan pada kakek -nenek yang saling menuntun berjalan, bahu-membahu saling mengubah diri jadi tongkat.  Romantis  tidak hanya pada  suami istri yang saling pelukan pada saat sunset di pinggir danau. Romantis tidak harus pergi ke tempat-tempat wisata menawan seperti terlihat manis dan tampil sama dengan yang lainnya. Romantis tidak mesti juga berdangsa dengan kekasih halal sembari memutar lagu-lagu  romantis, tidak mesti! Romantis bukanlah yang terlihat di dalam film maupun sinetron. Bukan juga sebuah  lirik lagu. Romantis juga bukan kata rayuan di dalam sebuah buku cerita yang dibaca.  Romantis bukan seperti yang dilakukan orang-orang di hari Valentine!Tetapi Romantis itu ialah singkronisasi dua hati yang; saling mencintai, saling menyayangi, saling mengerti, saling memahami, dan salingmemaafkan satu sama lain.  Romantis adalah kesesuaian dua arah yang tidak b